Cara Benar Merawat Rantai Motor Agar Awet Beserta Videonya
Modifikasi.co.id – Saat kondisi cuara yang tidak menentu ,kadang kadang hujan ,kadang berdebu dan lain sebagainya membuat rantai motor menjadi seret alias gak sempurna putarannya. Hal ini tentunya menjadi ganguan pada sepeda motor salah satunya motor agak berat tarikannya ditambah lagi rantai motor bunyi dan kendur. Belum lagi disekitaran ban sepeda motor dekat gear belakang motor terdapat partikel partikel kecil seperti kotoran yang menempel dirantai, velg, dan gear. Jika dibiarkan tentunya akan menyebabkan bunyi berisik, gear motor cepat habis,dan potensi putus rantai cukup besar. Nah hal tersebut juga ternyata bisa membahayakan penggunakan motor dan orang lainnya ketika berada di jalan raya.
“Perawatan dan pengecekan rantai, sering diabaikan pemilik motor. Menurut mereka selama belum putus, berarti rantai masih baik-baik saja,” kata Yanu Suprapto, kepala mekanik AHASS Pulo Gebang, Kamis (9/4/2015).yang di kutip dari situs otomania.com
Yanu sendiri kemudian memberikan beberapa tips jitu mengenai perawatan sepeda motor .
- Yang pertama bisa menggunakan pelumas rantai (chainlube) selain itu berfungsi untuk membersihkan kotoran pada rantai , juga bisa melumasi rantai hingga celah mata rantai.
- Yang kedua lakukan penyetelah jika saat dikendarai motor berbunyi, hal tersebut tentunya dikarenakan rantai kendur dan pastikan disetel oleh yang ahli atau yang sudah bepengalaman.
- Yang ketiga Jangan menggunakan oli bekas atau gemuk , hal ini tentunya akan menyebabkan mengundang kotoran pada rantai dan semakin banyak kotoran yang menempel.
Nah kalau saya sendiri untuk perawatan rantai pada motor cukup menggunakan pelumas seperti gambar dibawah ini ,pelumas seperti dibawah ini bisa anda dapatkan di toko/bengkel motor ,untuk harganya sendiri saya membeli sangat murah yaitu sekitar 20 Ribu dan ajaibnya bisa digunakan sampai beberapa kali.
Silahkan simak video saya dibawah ini mengenai cara penyemprotan rantai pada motor yamaha vixion.
Nah mungkin sampai disini dulu , nantikan postingan selanjutnya.
Demikian informasi yang membahas mengenai Cara Benar Merawat Rantai Motor Agar Awet dan tahan lama,semoga bermanfaat dan terima kasih sudah berkunjung di www.modifikasi.co.id, jangan lupa share jika bermanfaat.